NGANJUK, PustakaJC.co - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengajak seluruh perangkat desa di Jawa Timur yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) untuk turut menyukseskan pembentukan Koperasi Merah Putih, sebagai bagian dari program strategis nasional yang digagas pemerintah pusat.
Ajakan tersebut disampaikan Emil saat membuka Musyawarah Daerah Provinsi (Musdaprov) ke-3 PPDI Jawa Timur Tahun 2025, yang digelar di Hotel Wisata Karya, Sanggrahan, Kabupaten Nganjuk, dilansir dari jatimpos.co, Senin, (12/5/2025).
Dalam sambutannya, Emil menegaskan bahwa peran perangkat desa sangat penting dalam mempercepat realisasi koperasi di tingkat desa dan kelurahan. Ia menyebut, hingga kini tercatat 1.892 desa/kelurahan di Jawa Timur telah melaksanakan musyawarah desa khusus, terdiri dari 1.802 desa dan 90 kelurahan di 20 kabupaten serta 4 kota.