Festival Internasional SWCF 2025 Resmi Dibuka, Tegaskan Surabaya sebagai Kota Seni Dunia

komunitas | 15 November 2025 05:21

Festival Internasional SWCF 2025 Resmi Dibuka, Tegaskan Surabaya sebagai Kota Seni Dunia
Surabaya World Choral Festival (SWCF) 2025 resmi dibuka di Balai Pemuda Surabaya dengan kehadiran lebih dari 1.500 peserta dari empat negara dan 12 provinsi Indonesia. (dok jawapos)

SURABAYA, PustakaJC.co – Surabaya World Choral Festival (SWCF) 2025 resmi dibuka di Balai Pemuda Surabaya. Lebih dari 1.500 peserta dari empat negara dan 12 provinsi hadir mengikuti ajang paduan suara internasional yang digelar pada 12–15 November 2025.

 

Pelindung SWCF 2025 Herlina Harsono Njoto menyambut para peserta dengan menegaskan komitmen Surabaya sebagai kota yang terbuka bagi kegiatan seni berskala global. Dilansir dari jawapos.com, Sabtu, (15/11/2025).

 

“Kami bangga membuka pintu Kota Pahlawan untuk para peserta SWCF 2025. Semoga kalian menikmati setiap sudut Surabaya,” ujar Herlina.

 

Herlina menyebut suksesnya penyelenggaraan tahun kedua ini adalah hasil kolaborasi kuat antara Pemkot Surabaya dan komunitas seni. Ia secara khusus mengapresiasi Wali Kota Eri Cahyadi, Disbudporapar, serta seluruh dinas yang terlibat.

 

“Dedikasi Pak Eri Cahyadi dan jajaran dinas membuat SWCF terlaksana maksimal untuk kedua kalinya,”ucapnya.