Ketua JMSI Bondowoso, Bahrullah, menegaskan bahwa keterlibatan organisasi perusahaan pers dalam kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab moral media terhadap keberlanjutan lingkungan.
“Menanam 2.000 pohon hari ini bukan sekadar seremoni. Ini adalah investasi kehidupan. Media tidak cukup hanya memberitakan isu lingkungan, tetapi juga harus hadir dan ikut membelanya,” ujar Bahrullah.
Menurut Bahrullah, manfaat pohon memang tidak bisa dirasakan secara instan, namun memiliki dampak besar dalam jangka panjang, mulai dari menjaga ketersediaan air, mencegah longsor, hingga mengurangi risiko banjir.
“Pohon adalah investasi paling jujur. Manfaatnya akan dirasakan generasi Bondowoso ke depan,”tambahnya.