GRESIK, PustakaJC.co – Belasan pengemudi ojek online di Gresik antusias mengikuti BeAT Irit Challenge, kegiatan yang menguji efisiensi bahan bakar Honda BeAT. Para peserta menempuh rute sejauh 13 km menggunakan sepeda motor yang biasa mereka pakai sehari-hari, sambil tetap menjalankan aktivitas harian seperti mengantar makanan dan menjemput penumpang.
Hasilnya membuktikan keiritan Honda BeAT dengan rata-rata konsumsi bahan bakar 66 km per liter, bahkan beberapa peserta mencatat angka hingga 75 km per liter. Dilansir dari suaraindonesia.co.id, Selasa, (4/11/2025).
Suhari, Marketing Communication and Development Division Head MPM Honda Jatim, mengatakan kegiatan ini memberi pengalaman nyata bagi pengguna aktif.
“Hasilnya membuktikan Honda BeAT tetap motor paling irit di kelasnya dengan performa handal dan efisien,” ujarnya.