GRESIK, PustakaJC.co – Pemerintah Kabupaten Gresik terus memperluas konsep wisata berbasis edukasi dengan meresmikan Gresik Universal Science (GUS), destinasi pembelajaran digital yang menggabungkan teknologi modern dan sejarah lokal. Fasilitas ini diperkenalkan melalui soft launching yang dipimpin langsung Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani di kawasan Gresik Islamic Center, Kecamatan Balongpanggang, Rabu (24/12/2025).
Berbeda dari destinasi wisata konvensional, GUS dirancang sebagai ruang belajar interaktif yang memanfaatkan digitalisasi, video mapping, dan immersive room untuk menyampaikan narasi sejarah, budaya, hingga potensi daerah Gresik secara visual dan atraktif. Dilansir dari surabayapagi.com, Rabu, (24/12/2025).
Bupati Yani menegaskan, kehadiran GUS menjadi jawaban atas kebutuhan media pembelajaran yang relevan dengan perkembangan zaman, khususnya bagi generasi muda. Menurutnya, belajar tidak lagi harus dilakukan secara monoton, melainkan bisa dikemas dalam pengalaman yang menyenangkan dan mudah dipahami.