BK3N 2026 Dibuka di Smelter Gresik, Freeport Indonesia Tegaskan Keselamatan Sebagai Nilai Utama

gresik | 22 Januari 2026 19:08

 

Tony menjelaskan, aspek keselamatan telah menjadi bagian dari nilai perusahaan yang terangkum dalam prinsip SINCERE (Safety, Integrity, Commitment, Excellence, Respect). Menurutnya, penerapan keselamatan tidak hanya berlaku di area kerja, tetapi harus dimulai dari kesadaran individu, termasuk di lingkungan keluarga.

 

“Safety bukan hanya soal pekerjaan. Keselamatan harus dimulai dari rumah dan dari diri kita sendiri. Ketika keselamatan sudah menjadi kebiasaan, maka budaya kerja yang aman akan terbentuk secara berkelanjutan,” tegasnya.

 

Pembukaan BK3N 2026 dilaksanakan secara serentak di tiga wilayah operasional PTFI, yakni Smelter Gresik di Jawa Timur serta Tembagapura dan Kuala Kencana di Provinsi Papua Tengah. Tahun ini, BK3N mengusung tema Membangun Ekosistem Pengelolaan Keselamatan Pertambangan Nasional yang Profesional, Andal, dan Kolaboratif dengan semangat Bangkit Bersama, Kerja Selamat, Kerja Sehat. Seluruh rangkaian kegiatan akan berlangsung selama satu bulan.