Prabowo Wujudkan Becak Listrik Nasional Abdul Halim Sebut Janji Presiden Terbukti Nyata

pemerintahan | 20 November 2025 05:20

Prabowo Wujudkan Becak Listrik Nasional Abdul Halim Sebut Janji Presiden Terbukti Nyata
Ketua Komisi D DPRD Jatim, Abdul Halim. (dok bhirawa)

SURABAYA, PustakaJC.co - Rasa haru dan bangga menyelimuti Komisi D DPRD Jawa Timur saat menyaksikan distribusi becak listrik kepada para pengayuh becak oleh Presiden Prabowo Subianto. Program ini dinilai sebagai langkah nyata negara dalam memuliakan profesi tradisional yang selama puluhan tahun menopang transportasi rakyat.

 

Ketua Komisi D DPRD Jatim Abdul Halim menyebut becak listrik merupakan wujud komitmen Prabowo yang sudah lama ia pikirkan sejak sebelum menjabat sebagai Presiden. Prabowo, kata Halim, kerap menyaksikan pengayuh becak lansia berusia di atas 60 tahun yang masih harus bekerja keras mengayuh becak manual. Dilansir dari bhirawaonline.co.id, Kamis, (20/11/2025).

 

“Beliau prihatin melihat orang sepuh masih mengayuh becak secara tradisional. Dari situ lahir empati dan tekad membantu mereka,” ujar Halim, Selasa, (18/11/2025).