Pemkot Surabaya Bangun Sekolah Rakyat, Mulai Terima Siswa Tahun Ajaran 2026

pemerintahan | 20 Januari 2026 05:19

Pemkot Surabaya Bangun Sekolah Rakyat, Mulai Terima Siswa Tahun Ajaran 2026
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (kanan). (dok suarasurabaya)

SURABAYA, PustakaJC.co – Pemerintah Kota Surabaya memastikan Sekolah Rakyat mulai beroperasi pada tahun ajaran 2026 sebagai upaya memperluas akses pendidikan bagi warga kurang mampu.

 

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, pembangunan Sekolah Rakyat telah berjalan dan dikerjakan oleh pemerintah pusat, sementara Pemkot Surabaya menyediakan lahan seluas enam hektare di kawasan Tambak Wedi. Dilansir dari suarasurabaya.net, Selasa, (20/1/2026).

 

“Insyaallah di tahun ajaran baru 2026 sudah bisa digunakan, meskipun belum sepenuhnya rampung,” ujar Eri, Senin, (19/1/2026).