Tahun Depan, Insentif Guru Agama di Jateng Naik Jadi Rp300 Miliar

pendidikan | 24 Agustus 2025 08:51

Tahun Depan, Insentif Guru Agama di Jateng Naik Jadi Rp300 Miliar
Multaqo Sanawi Internasional ke-33 Hai’ah Ash Shofwah Al Malikiyyah di Pondok Pesantren Darussalam Jatibarang. (dok nuonline)

BREBES, PustakaJC.co - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memastikan perhatian kepada para guru agama semakin besar. Mulai tahun 2026 mendatang, insentif yang sebelumnya Rp250 miliar akan ditingkatkan menjadi Rp300 miliar.

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, menegaskan komitmen itu saat menghadiri Multaqo Sanawi Internasional ke-33 Hai’ah Ash Shofwah Al Malikiyyah di Pondok Pesantren Darussalam Jatibarang, Brebes, dilansir dari nu.or.id, Minggu, (24/8/2025).

“Insyaallah tahun 2026 akan kami tingkatkan insentif yang diberikan ke guru agama dari Rp250 miliar menjadi Rp300 miliar. Ini belum final, maka di kesempatan ini kami sekaligus meminta doa dan mengajak bareng-bareng untuk mengawal,” ucapnya.