LPDP 2026 Siap “Beralih Haluan”! Fokus ke STEM, Riset Nasional, dan Pemberdayaan Alumni

pendidikan | 30 Oktober 2025 09:46

LPDP 2026 Siap “Beralih Haluan”! Fokus ke STEM, Riset Nasional, dan Pemberdayaan Alumni
Dok lpdp

SURABAYA, PustakaJC.co – Kabar baru buat para pejuang beasiswa! Mulai tahun 2026, Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) akan mengalami transformasi besar-besaran. Nggak cuma soal pendanaan studi, tapi juga arah strategis pengembangan SDM Indonesia agar lebih nyambung ke kebutuhan industri masa depan.

 

Langkah ini disebut bakal jadi “era baru beasiswa LPDP”, dengan tiga fokus utama: penguatan bidang STEM (Science, Technology, Engineering, Mathematics), optimalisasi riset nasional, dan pemberdayaan alumni untuk berkontribusi langsung di industri strategis.

 

Fokus STEM dan Industri Masa Depan

Plt. Direktur Utama LPDP, Sudarto, menjelaskan bahwa mulai 2026, LPDP akan mengarahkan program beasiswanya ke bidang sains dan teknologi — tanpa meninggalkan ilmu sosial dan humaniora.