Puluhan SLB Swasta di Jatim Menuju Negeri, Surabaya Masuk Daftar Prioritas

pendidikan | 22 Desember 2025 22:03

 

Sementara itu, Kepala SMALB-B Karya Mulia Surabaya, Sukamto, mengatakan penunjukan sekolahnya tidak lepas dari status tanah yang telah menjadi milik Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Proses peralihan status, kata dia, kini telah mencapai sekitar 80 persen.

 

“Secara fisik kami terus berbenah, mulai dari pagar hingga penataan ruang agar lebih rapi dan representatif. Namun karena status negeri belum resmi, masih ada kendala administratif,” ujarnya.

 

Saat ini, SLB-B Karya Mulia menaungi empat jenjang pendidikan, yakni TK, SD, SMP, dan SMA, dengan total 131 peserta didik. Dalam struktur sementara terdapat empat kepala sekolah, namun setelah berstatus negeri nantinya hanya akan ada satu kepala sekolah yang ditunjuk oleh pemerintah provinsi.