Festival Ngopi Sepuluh Ewu 2025, Wisata Kopi dan Budaya Osing di Banyuwangi

wisata | 07 November 2025 05:30

 

Sepanjang jalan utama Desa Kemiren, sekitar 300 meja dan kursi telah disiapkan. Ribuan pengunjung bisa menikmati kopi gratis sambil menyaksikan suasana malam penuh nuansa budaya, lengkap dengan musik dan tarian khas Osing.

 

Menariknya, setiap rumah di Kemiren memiliki cangkir khas warisan leluhur yang diwariskan turun-temurun. Dengan sekitar 1.100 kepala keluarga, jumlahnya kini mencapai lebih dari 10 ribu cangkir.

 

“Tradisi menyuguhkan kopi adalah jati diri masyarakat Kemiren—simbol kehangatan, kebersamaan, dan penghormatan terhadap tamu,” ujar Edy.

 

Bagi wisatawan, Festival Ngopi Sepuluh Ewu bukan sekadar minum kopi, tapi pengalaman budaya yang hidup—menikmati secangkir kopi sambil merasakan keramahan khas masyarakat Osing di jantung Banyuwangi. (ivan)