Ia juga menginformasikan bahwa hingga hari terakhir, 446 jemaah wafat, terdiri dari 434 jemaah reguler dan 12 haji khusus.
“Kita doakan amal ibadah mereka diterima dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Daker Madinah, M Lutfi Makki, menyebut saat ini masih ada 46 jemaah yang dirawat di sejumlah rumah sakit Arab Saudi. Rinciannya: 29 jemaah di Madinah, 10 di Makkah, 6 di Jeddah, dan 1 di Riyadh.