“Pesona Laser Air Mancur dirancang tidak hanya untuk menyuguhkan visual yang indah, tetapi juga cerita tentang asal-usul Kota Surabaya yang harus mengena di hati,” Ungkap Eri.
Selain menikmati keindahan malam yang penuh warna, para wali kota juga diajak untuk merasakan suasana pantai Kenjeran yang mempesona. Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Eri menegaskan komitmen Pemkot Surabaya untuk terus memperbaiki dan mempromosikan kawasan wisata tersebut. Tujuannya adalah untuk menarik lebih banyak pengunjung serta mendukung pengembangan ekonomi kreatif dan UMKM di sekitar kawasan wisata.
“Dengan adanya Pesona Laser Air Mancur, diharapkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Surabaya dapat semakin berkembang,” ujar Walikota Surabaya itu.