Khofifah turut mengenalkan kekayaan budaya masyarakat Jatim yang terdiri dari subkultur Arek, Osing, Mataraman, Madura, Pantura, dan Tengger. Jatim juga menawarkan potensi wisata unggulan seperti Air Terjun Madakaripura, Geopark Ijen, Air Terjun Tumpak Sewu, serta kawasan Bromo-Tengger-Semeru yang menjadi magnet turis mancanegara.
“Jawa Timur memadukan kekuatan ekonomi, budaya, dan pariwisata dalam satu ekosistem pembangunan yang inklusif,” jelas Ketua Muslimat NU itu.
Colonel Miloje Zdarvkovic, Atase Pertahanan Serbia, memberikan apresiasi atas sambutan Pemprov Jatim dan menyampaikan kekagumannya pada falsafah daerah ini: Jer Basuki Mawa Beya.