Data terkini menunjukkan beberapa daerah menaikkan tarif pajak secara drastis. Di Jombang, pajak naik hingga 400 persen, sedangkan di Cirebon hampir mencapai 1000 persen. Fenomena ini menjadi indikator bahwa banyak pejabat belum memahami dampak luas kebijakan publik terhadap masyarakat.
Savic juga menyoroti ironi sosial yang mencolok antara gaya hidup mewah pejabat dengan kondisi ekonomi rakyat.
“Pejabat tinggi semua bukan hanya nggak ada yang miskin tapi penampilannya mewah, mobil mewah, gaya hidupnya mewah, keluarganya kelihatan oleh tetangga kanan kiri banyak anak-anak pejabat yang flexing di sosial medianya,” ujar Ketua PBNU itu.