SURABAYA, PustakaJC.co - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyapa jemaat Gereja Katedral Hati Kudus Yesus saat pelaksanaan Misa Natal, Rabu, (24/12/2025). Dalam kunjungannya, Eri menyampaikan apresiasi atas partisipasi umat yang turut berdonasi bagi korban banjir di Sumatera.
Eri hadir langsung di gereja yang berlokasi di Jalan Polisi Istimewa, Kecamatan Tegalsari, dan bertemu dengan Uskup Surabaya Mgr. Agustinus Tri Budi Utomo sebelum menyapa para jemaat di dalam gereja. Dilansir dari kompas.com, Kamis, (25/12/2025).
Di hadapan umat, Eri menegaskan bahwa kekuatan Kota Surabaya dibangun atas dasar cinta dan kebersamaan lintas iman.
“Kekuatan Tuhan telah membangun kota ini. Bukan oleh satu orang, bukan hanya pemerintah, tetapi oleh orang-orang yang penuh cinta di dalam hatinya,” ujar Eri.
Ia juga mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota Surabaya sebelumnya membuka donasi untuk membantu warga terdampak bencana banjir di Sumatera. Dalam waktu singkat, donasi yang terkumpul mencapai Rp8,5 miliar, salah satunya berasal dari Gereja Katedral Surabaya.
“Kemarin kami mengadakan penggalangan bantuan untuk Sumatera. Dalam waktu satu jam saja terkumpul Rp8,5 miliar. Itu menunjukkan betapa besar rasa cinta warga Surabaya,” katanya.
Eri pun menyampaikan terima kasih kepada seluruh jemaat yang telah berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan tersebut. Menurutnya, bantuan itu sangat berarti untuk meringankan beban para korban bencana.
Selain itu, ia juga menitipkan doa agar Kota Surabaya senantiasa dijauhkan dari perpecahan dan bencana.
“Saya titip doa untuk Kota Surabaya agar dijauhkan dari perpecahan dan musibah. Kita harus sadar, manusia tempatnya salah, maka kita perlu saling menguatkan,” pungkasnya. (ivan)