Selain isu lingkungan, Presiden Prabowo juga menyampaikan sikap Indonesia terhadap krisis kesehatan global. Ia menegaskan dukungan penuh kepada Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
“Bapak Presiden menyampaikan komitmennya untuk meneruskan dan membantu WHO terkait global health. Isu ini menjadi perhatian serius Indonesia,” ungkap Tata.
Melalui kehadiran aktif di forum internasional seperti KTT BRICS, Indonesia menunjukkan kesiapannya menjadi bagian dari solusi global. Komitmen terhadap iklim dan kesehatan dunia bukan hanya diplomasi, tapi juga langkah nyata demi masa depan umat manusia. (ivan)
 
                                 
                                 
                                 
                                 
                                