Gubernur Khofifah Tinjau Pengamanan Ibadah Natal di Surabaya

parlemen | 25 Desember 2025 09:14

 

Ia menjelaskan, pola pengamanan dilakukan berjenjang dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota, dengan koordinasi antara kapolres, dandim, dan kepala daerah. Aparat juga mengantisipasi potensi kerawanan akibat musim hujan serta lonjakan aktivitas masyarakat di lokasi wisata usai perayaan Natal.

 

“Setelah ibadah, biasanya masyarakat bersilaturahmi dan berwisata. Itu sudah kami antisipasi dari sisi pengamanan,” tambahnya.

 

Dari pihak gereja, Pastor Adam Tutu Hatunewa menyebut kapasitas jemaat GPIB Immanuel pada malam Natal mencapai sekitar 500 orang. Menurutnya, ibadah Natal biasanya dihadiri lebih banyak jemaat, termasuk mereka yang pulang dari luar kota.

 

“Malam Natal memang lebih ramai karena banyak jemaat kembali ke gereja asalnya,” ujarnya.