Kurikulum Cambridge Jadi Favorit Sekolah Swasta, Apa Keunggulannya?

pendidikan | 10 November 2025 08:37

 

Country Manager English - Indonesia Cambridge University Press & Assessment, Sonya Tobing, menyebut bahwa jumlah sekolah yang memakai kurikulum ini terus bertambah setiap tahun. Menurutnya, Cambridge tidak hanya menyediakan buku, tetapi juga pelatihan guru hingga asesmen.

 

Cambridge memiliki tiga pilar utama: pelatihan guru, materi pembelajaran berbasis standar internasional, dan penilaian melalui sertifikasi resmi. Sistem ini memberikan pembelajaran yang terintegrasi dari proses hingga hasil akhir.

 

Dengan cara tersebut, sekolah dapat memastikan bahwa kualitas pengajaran dan kemampuan siswa tidak hanya dinilai secara internal, tetapi juga diakui di tingkat dunia.