Azrul Ananda menyambut baik kesempatan duduk bersama dua kementerian yang berperan langsung dalam olahraga pelajar.
“Selama ini kami banyak berdiskusi dengan Kemenpora, tapi baru melalui event ini DBL bisa berkolaborasi langsung dengan Kemendikdasmen. Ini menjadi momen penting bagi pengembangan olahraga pelajar di Indonesia,” katanya.
Azrul memaparkan bahwa DBL memahami tantangan yang dihadapi sekolah—khususnya sekolah negeri—dalam pembinaan olahraga. Kolaborasi ini diharapkan dapat memberi pengakuan resmi atas prestasi student-athlete, serta membuka peluang akses beasiswa perguruan tinggi melalui sertifikat kompetisi yang diakui Pemerintah.