BOJONEGORO, PustakaJC.co – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menegaskan komitmen menghadirkan pendidikan yang berdampak melalui program Jatim Cerdas. Komitmen tersebut diwujudkan dengan peresmian sarana dan prasarana SMAN 2 Taruna Pamong Praja Jawa Timur di Kabupaten Bojonegoro, Rabu, (28/1/2026).
Pada kesempatan yang sama, Khofifah juga meresmikan hasil revitalisasi dan rehabilitasi sarana prasarana di 52 sekolah jenjang SMA, SMK, dan SLB—baik negeri maupun swasta—di wilayah Cabang Dinas Pendidikan (Cabdin) Bojonegoro dan Tuban. Rinciannya, terdiri dari 18 SMA, 25 SMK, dan 9 SLB.
Gubernur Khofifah menegaskan, peresmian tersebut merupakan wujud nyata komitmen Pemprov Jatim dalam memperkuat layanan pendidikan menengah, vokasi, dan pendidikan khusus yang merata serta berkeadilan.
“Bantuan revitalisasi dan rehabilitasi ini bagian dari ikhtiar menjaga dan meningkatkan mutu pendidikan agar tetap relevan dengan perkembangan zaman, kebutuhan dunia kerja, dan tantangan masa depan,” ujar Gubernur Khofifah.