2. Persemaian Modern Mandalika: 5 Juta Bibit Pohon per Tahun
Tak jauh dari gemuruh sirkuit, kawasan Rembitan di Lombok Tengah justru menjadi saksi dari gerakan hijau berkelanjutan. Persemaian modern Mandalika berdiri megah di atas lahan 32 hektar, dengan target produksi fantastis: 5 juta bibit pohon per tahun.
Bibit-bibit seperti sengon, gaharu, hingga mangrove dikembangkan di sini untuk rehabilitasi hutan di seluruh NTB. Menteri Kehutanan, Raja Juli Antoni, yang meninjau langsung lokasi ini menyebutnya sebagai "langkah konkret untuk masa depan lingkungan yang lebih baik."
3. Vila di Bukit Mandalika: Keindahan atau Ancaman?
Namun, tak semua pembangunan di Mandalika mendapat sambutan hangat. Menteri Kehutanan juga menyoroti masifnya pembangunan vila di atas bukit yang mengancam kelestarian alam.
Pemerintah berencana melakukan penertiban terhadap bangunan-bangunan yang dinilai tidak sesuai dengan prinsip pembangunan berkelanjutan. “Kita ingin Mandalika tumbuh, tapi tetap hijau dan lestari,” tegas Menteri Raja Juli. (nov)