SURABAYA, PustakaJC.co - Bulan Rajab 1447 Hijriyah telah memasuki pekan terakhir. Di kalangan umat Islam, khususnya di Nusantara, terdapat amalan masyhur yang dianjurkan dibaca pada Jumat terakhir bulan Rajab sebagai ikhtiar spiritual agar rezeki tetap cukup sepanjang tahun.
Pada tahun 2026, Jumat terakhir bulan Rajab bertepatan dengan 16 Januari 2026. Amalan ini kerap diijazahkan oleh para ulama dan dibaca sebanyak 35 kali saat khatib menyampaikan khutbah kedua. Dilansir dari nu.or.id, Jumat, (16/1/2026).
Adapun bacaan yang diamalkan adalah sebagai berikut:
أَحْمَدُ رَسُوْلُ اللهِ مُحَمَّدٌ رَسُوْلُ اللهِ
Ahmadu Rasûlullâh, Muhammad Rasûlullâh
Artinya: “Ahmad adalah utusan Allah, Muhammad adalah utusan Allah.”