Solidaritas Wartawan, PWI Jatim Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Aceh

komunitas | 22 Desember 2025 21:52

 

Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pengurus, anggota PWI Jatim, serta pihak-pihak yang telah berpartisipasi dalam penggalangan bantuan tersebut. 

 

“Semoga amal kebaikan panjenengan semua mendapat balasan terbaik dari Allah SWT,” katanya.

 

Program donasi bantuan bencana ini merupakan hasil kesepakatan rapat pengurus PWI Jatim pada 9 Desember 2025. Sekretaris PWI Jatim, Syaiful Anam, selaku koordinator bantuan bencana, menyampaikan bahwa penggalangan dana masih terus dibuka dan akan disalurkan secara bertahap.

 

“Dalam satu minggu ini, bantuan tahap pertama kami salurkan terlebih dahulu. Jika masih ada donasi yang masuk, akan kami distribusikan pada tahap berikutnya,” ujarnya.