Pemprov Jatim Gaungkan Gerakan Digital Bersih, Lawan Maraknya Judi Online

gaya hidup | 25 Oktober 2025 05:01

 

“Inisiatif ini contoh nyata kepedulian daerah terhadap generasi mudanya. Pencegahan hanya efektif jika dilakukan bersama — pemerintah, akademisi, media, komunitas, dan dunia usaha,” ujar Meutya.

 

Ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah tergiur tawaran cuan cepat di dunia maya.

 

“Jangan terkecoh. Itu bukan peluang, tapi jebakan,” tegasnya.

 

Sebagai bagian dari gerakan tersebut, Diskominfo Jatim juga meluncurkan program Cerdas Digital (Cerdig) Tanpa Judi Online dengan menghadirkan narasumber nasional seperti Teguh Arifiyadi (Kominfo RI), Danang Jaya (BSSN), dan Ryan Fabella (pakar keamanan siber). (ivan)