SURABAYA, PustakaJC.co – Sejumlah wilayah di Jawa Timur masih dilanda banjir hingga Selasa, (13/1/2026). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim mencatat genangan masih terjadi di Kabupaten Lamongan, Sidoarjo, Pasuruan, Gresik, dan Jombang.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Jatim, Satriyo Nurseno, mengatakan banjir dipicu luapan sungai besar seperti Bengawan Solo serta sistem drainase yang tidak mampu menampung debit air akibat hujan berintensitas tinggi.
“Genangan terluas masih terjadi di Lamongan. Di daerah lain kondisinya cenderung menurun dan sebagian sudah surut,” ujar Satriyo.