Luluk Nur Hamidah, Politisi Perempuan Pesaing Risma dan Khofifah di Pilkada Jatim 2024

parlemen | 31 Agustus 2024 11:24

 

Nama Luluk beberapa kali menarik perhatian publik. Salah satunya, ketika ia vokal menyebut Pemilu 2024 sebagai pemilu paling brutal yang pernah diikutinya sejak reformasi. Luluk juga mendukung wacana hak angket bersama tiga anggota dewan dari F-PKS dan F-DIP untuk mendalami dugaan kecurangan Pemilu 2024 dan menunjukkan kepedulian terhadap isu keterwakilan perempuan dalam politik.

 

Pada Agustus 2021, Luluk juga menarik perhatian karena menggelar pernikahan di tengah PPKM Level 4 yang sedang berlangsung di Solo, dan kemudian meminta maaf setelah acaranya dibubarkan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Solo. (int)