Gubernur Khofifah Bagikan BBM Gratis untuk Ojol di Tengah Krisis Terurai

parlemen | 01 Agustus 2025 09:33

Gubernur Khofifah Bagikan BBM Gratis untuk Ojol di Tengah Krisis Terurai
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat meninjau salah satu SPBU di wilayah kabupaten Jember. Didampingi Bupati Jember, Muhamad Fawait dan sejumlah petinggi Pertamina patra Niaga, Gubernur menyampaikan kondisi suplai BBM di wilayah jember kembali normal berkat kerja sama dan koordinasi antara pemerintah dan pertamina sebagai penyedia. (dok bhirawa)

JEMBER, PustakaJC.co - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan inspeksi langsung ke dua SPBU di Kabupaten Jember—SPBU Kaliwates dan Mangli—didampingi Bupati Jember Muhammad Fawait dan jajaran manajemen Pertamina Patra Niaga.

“Alhamdulillah seperti kita lihat saat ini, kondisi di SPBU sudah tidak terlihat ada antrean. Kondisi ini tolong kita jaga bersama agar masyarakat bisa beraktivitas maksimal dan produktif,” ujar Khofifah. Dikutip dari bhirawaonline.co.id, Jumat, (1/8/2025).

Ia menyampaikan rasa syukur atas normalnya kembali suplai BBM di Jember yang sempat mengalami gangguan pasokan karena penutupan Jalur Gumitir hingga 24 September 2025.

Langkah kolaboratif antara Pemprov, Pemkab, dan Pertamina terbukti berhasil memulihkan distribusi.

 “Ini bukan kerja satu pihak. Pertamina mencari alternatif suplai dari Surabaya, Malang, Jogja, dan Jawa Tengah. Ini bukti keseriusan bersama,” tambahnya.

Dalam kunjungan itu, Khofifah juga memberikan bantuan BBM Pertalite gratis dan paket sembako kepada driver ojek online, serta extra fooding untuk Awak Mobil Tangki (AMT).

Bupati Jember, Muhammad Fawait, menegaskan bahwa penanganan cepat ini berkat koordinasi yang terbuka dan responsif.

“Kami tidak menghindar, justru membangun komunikasi yang kuat dengan Pemprov dan pusat. Arahan cepat dari Ibu Gubernur sangat membantu,” ujarnya.

Direktur RID Pertamina Patra Niaga, Hari Purnomo, menyampaikan apresiasi.

“Kami sudah menambah mobil tangki dan melakukan perbantuan lintas region. Terima kasih atas dukungan Ibu Gubernur,” ucapnya.

Sementara itu, Executive GM Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus, Aji Anom Purwasakti, menyebut suplai kini mencapai 1.400 kiloliter.

 “Stok tersedia, antrian minim, dan kami terus jaga kepercayaan publik,” katanya.

Salah satu driver ojek online, Muhammad, mengaku lega.

“Terima kasih atas solusi cepat dan BBM gratis dari Gubernur. Ini bukti perhatian nyata bagi kami pekerja lapangan,” ungkapnya.

Langkah cepat Gubernur Khofifah dan sinergi seluruh pihak membuktikan bahwa kolaborasi nyata mampu mengurai krisis dengan tenang dan efektif. Distribusi kembali normal, rakyat tenang, dan aktivitas ekonomi pun pulih. (ivan)