Menurut Khofifah, pelestarian lingkungan harus menjadi gerakan kolektif dan berkelanjutan. Ekosistem mangrove memiliki peran strategis dalam menahan abrasi, menyerap karbon dalam jumlah besar, serta menjaga keanekaragaman hayati pesisir.
“Ini bukan sekadar menanam pohon, tapi membangun benteng ekologi untuk masa depan bangsa. Saya percaya Pramuka bisa menjadi motor gerakan kolektif pelestarian lingkungan,” tegas Khofifah.
Ketua Majelis Pembimbing Daerah Pramuka Jatim itu juga menekankan bahwa rehabilitasi mangrove sejalan dengan upaya mendukung target nasional net zero emission. Melalui gerakan “Sedekah Oksigen”, masyarakat diajak berkontribusi langsung menjaga keberlanjutan lingkungan hidup.