Insentif Guru Ngaji Cair, Proses Hanya Butuh 2 Menit

pendidikan | 11 September 2025 05:28

Insentif Guru Ngaji Cair, Proses Hanya Butuh 2 Menit
Pencairan insentif guru ngaji di balai Desa Yosorati Kecamatan Sumberbaru Kabupaten Jember. (dok jatimpos)

 

 

 

PANTURA, PustakaJC.co – Program insentif guru ngaji resmi mulai disalurkan, Rabu, (10/9/2025). Pencairan tahap pertama dilakukan langsung di desa-desa dengan sistem by name by address, sehingga setiap penerima dipastikan tepat sasaran.

 

Salah satu penerima, Hariono, guru ngaji asal Dusun Tunggangan, mengaku terkejut dengan proses pencairan yang sangat cepat. Dilansir dari jatimpos.co, Kamis, (11/9/2025). 

 

“Tidak sampai dua menit langsung cair. Cukup bawa KTP dan buku tabungan, antri sebentar, langsung terima Rp1.500.000,” ungkapnya dengan wajah sumringah.

 

 

 

Menurut Hariono, program ini menjadi angin segar bagi para guru ngaji yang selama ini mengabdi tanpa banyak diperhatikan.

 

 “Saya sudah mengajar sejak 2004, dengan lebih dari seratus santri. Baru kali ini kami benar-benar merasakan perhatian pemerintah,” katanya.

 

Kabag Kesra Pemkab, Nurul Hafid Yasin, menjelaskan tahap pertama melibatkan 15.175 guru ngaji dari 23 kecamatan. Sisanya di delapan kecamatan masih dalam proses verifikasi administrasi. 

 

“Total kuota tahun ini mencapai 22 ribu guru ngaji, terbesar sepanjang sejarah program ini,” tegasnya.

 

 

 

Selain insentif, para guru ngaji juga didaftarkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Perlindungan ini berlaku tidak hanya saat mengajar, tapi juga ketika menjalankan profesi lain. 

 

“Kalau ada guru ngaji yang sehari-hari berdagang di pasar, lalu mengalami kecelakaan kerja, tetap bisa mendapat jaminan pemerintah,” ujar Hafid.

 

Dengan program ini, pemerintah berharap para guru ngaji semakin bersemangat dalam membimbing generasi muda di bidang keagamaan sekaligus terlindungi dalam aspek sosial. (ivan)