KH Ahmad Abdul Hamid Kendal

Atlet, Ulama, dan Penulis Kitab (2)

tokoh | 27 Juli 2022 07:03

 

Selain pernah menjadi Ketua MUI Jawa Tengah, Kiai Ahmad juga menjadi Rais Syuriyah  PWNU di provinsi yang sama, setelah sebelumnya menjadi Rais Syuriyah PCNU Kendal. Adiknya, KH Wildan Abdul Hamid, yang wafat pada 2016, juga pernah menjabat sebagai Ketua MUI Kendal, dan mustasyar PWNU Jawa Tengah. 

 

Soal reputasi keilmuan, beliau dikenal sebagai penulis dan penerjemah handal. Lainnya? sebagai arsipatoris yang tekun. Baik arsip penting Nahdlatul Ulama, maupun dokumen Buletin LINO (Lailatul Ijtima’ Nahdatoel Oelama) dan Berita NO, media yang terbit di era 1930-an. 

 

Ketekunan ini ditulari sahabatnya, KH Abdul Wahid Hasyim. Kebetulan keduanya berusia ”sepantaran”. Persahabatan keduanya tidak lapuk meski berpisah alam, karena Gus Dur juga beberapa kali sowan Kiai Ahmad dan menempatkan beliau dalam jajaran Mustasyar di periode kepengurusannya. Kiai Ahmad Abdul Hamid sebagai Penulis Kitab Ada banyak kitab yang telah ditulis oleh Kiai Ahmad. Baik dalam bahasa Indonesia, Jawa maupun Sunda. Mayoritas beraksara Arab Pegon.