Program ini, lanjutnya, diharapkan mampu menjadikan Surabaya sebagai destinasi utama liburan akhir tahun, sekaligus menahan warga agar menikmati momen pergantian tahun di kotanya sendiri.
“Program ini diharapkan dapat menarik wisatawan untuk masuk ke Surabaya. Mereka bisa berbelanja dan jalan-jalan dengan memanfaatkan diskon yang ada,” ujarnya.
Menurut Eri, SHSS juga digagas untuk menggerakkan roda ekonomi daerah sekaligus mendorong kenaikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor retail, wisata, hingga kuliner.
“Perhitungan kita, pemasukan lewat PAD akan mencapai miliaran rupiah. Dengan banyaknya mal, hotel, dan restoran yang ikut serta, PAD kita bergerak,” jelasnya.