BI Jatim Perkirakan Penjualan Eceran Naik Februari 2026

gaya hidup | 17 Januari 2026 13:13

BI Jatim Perkirakan Penjualan Eceran Naik Februari 2026
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jawa Timur, Ibrahim saat meninjau di pasar. (dok kominfo)

SURABAYA, PustakaJC.co - Bank Indonesia (BI) Jawa Timur memprakirakan kinerja penjualan eceran di Jawa Timur akan meningkat pada Februari 2026. Kenaikan tersebut didorong oleh meningkatnya permintaan masyarakat pada momentum Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN), khususnya Imlek.

 

Perkiraan itu tercermin dalam hasil Survei Penjualan Eceran (SPE). Kepala Kantor Perwakilan BI Jawa Timur, Ibrahim, mengatakan Indeks Ekspektasi Penjualan (IEP) Februari 2026 diprakirakan mencapai 175,6, naik dibandingkan Januari 2026 yang tercatat 174,4. Dilansir dari kominfojatim.go.id, Jumat, (17/1/2026).

 

“Peningkatan ekspektasi penjualan pada Februari 2026 didorong oleh naiknya permintaan masyarakat pada momentum HBKN Imlek,” ujar Ibrahim, Jumat, (16/1/2026).