Ketua MWCNU Cermee, H. Faidul Mannan, menyampaikan apresiasi atas dukungan tersebut. Ia menegaskan ambulans ini akan mendukung layanan Klinik Pratama NU Cermee dan berbagai kegiatan sosial lainnya.
“Mobil ambulans ini akan digunakan semaksimal mungkin untuk kebutuhan umat,” ungkapnya.
Tak hanya seremonial, kegiatan ini sekaligus mempertegas kemitraan strategis antara pemerintah dan ormas keagamaan sebagai pilar penting dalam memperkuat solidaritas sosial dan mempercepat pembangunan berbasis nilai kemanusiaan.