Jatim Raih IKK Award 2025, Komitmen Penguatan Mutu Kebijakan Publik Dibuktikan

pemerintahan | 26 November 2025 05:00

 

Wagub Emil Dardak menegaskan komitmen Jatim memperkuat BPSDM sebagai corporate universityuntuk mendukung peningkatan kualitas pemimpin OPD.

 

“Pemimpin OPD sering memikul tanggung jawab besar namun minim ruang berdiskusi. Karena itu peran lembaga pelatihan menjadi kunci,” ujarnya.

 

Emil juga menyebut penggunaan big data analytics kini lebih tajam setelah pengelolaannya dipindah dari Diskominfo ke Bappeda. Sinergi ini, katanya, telah melahirkan inovasi nyata seperti Trans Jatim, yang bermula dari proyek perubahan PIM.