AAI Jatim Kukuhkan Pengurus Baru, Transformasi Digital Arsip Jadi Prioritas

pemerintahan | 30 Januari 2026 06:41

 

Ia berharap kepengurusan baru AAI Jatim dapat menjadi mitra strategis Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur serta terus berperan aktif dalam membangun budaya tertib arsip dan menjaga memori kolektif bangsa.

 

Sementara itu, Sekretaris Disperpusip Jatim Muhamad Arif Widodo mengakui keterbatasan jumlah arsiparis profesional masih menjadi tantangan di berbagai instansi.

 

“Untuk menyiasati kekurangan SDM, kami memaksimalkan peran pengelola arsip nonspesialis dan mendorong pemanfaatan teknologi digital, termasuk AI. Jika dimanfaatkan dengan tepat, teknologi bukan ancaman, melainkan peluang besar bagi kearsipan,” ungkapnya.