Dinas Cipta Karya Jatim Kawal Pembangunan 20.000 Rumah Subsidi

parlemen | 15 Mei 2025 10:47

Dinas Cipta Karya Jatim Kawal Pembangunan 20.000 Rumah Subsidi
Kepala Dinas Perumahan Rakyat Provinsi Jawa Timur, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya I NYOMAN GUNADI, S.T, M.T (dok jatimprov)

SURABAYA, PustakaJC.co -  Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya Provinsi Jawa Timur, I Nyoman Gunandi, menegaskan komitmen pemerintah untuk menyukseskan program rumah subsidi bagi buruh dan wartawan. Mulai dari kesiapan lahan, detail teknis, hingga pengawasan pembangunan, semua disiapkan agar hunian layak dan tepat sasaran. Rabu, (14/5/2025).

Tahap awal program dimulai dengan pembangunan 100 unit rumah subsidi di Gresik sebagai proyek percontohan yang mengacu pada tata ruang berkelanjutan dan asas kemanfaatan sosial.

Terkait teknis pembangunan, Dinas menerapkan kriteria ketat sesuai Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman. Kelayakan bangunan mencakup struktur, air bersih, sanitasi, dan pencahayaan. Pengawasan dilakukan berlapis, mulai dari konsultan pengawas, tim dinas, hingga audit berkala.