Konon saat itu seorang petinggi kerajaan bernama Empu Supo diperintahkan membangun tempat peristirahatan keluarga kerajaan di dekat pegunungan. Akhirnya, Empu Supo menemukan kawasan yang kini dikenal sebagai Kota Batu.
"Dengan upaya yang keras akhirnya Empu Supo menemukan suatu kawasan yang sekarang lebih dikenal sebagai kawasan Wisata Singgoriti," beber Zaenuddin.
Empu Supo yang terkenal memiliki kesaktian mandraguna ini kemudian membangun kawasan Singgoriti sebagai tempat peristirahatan raja dan juga sebuah candi yang yang terkenal dengan nama Candi Supo.
Di tempat peristirahatan itu, mengalir mata air yang dingin dan sejuk seperti semua mata air di wilayah pegunungan. Sedangkan mata air ini juga sering digunakan orang untuk membersihkan keris bertuah sebagai benda pusaka dari Kerajaan Sendok.