Menurutnya, literasi dan edukasi terus diperluas hingga ke desa-desa dan sentra UMKM. BEI menargetkan peningkatan jumlah investor ritel serta semakin banyak UMKM di Jawa Timur yang memanfaatkan pasar modal sebagai alternatif pembiayaan jangka panjang.
“Potensi Jawa Timur sangat besar. Dengan kolaborasi dan edukasi yang konsisten, pasar modal bisa menjadi penggerak ekonomi kerakyatan,” tegas Cita. (ivan)