Fraksi PDIP DPRD Jatim Siap Kawal Pemerintah dengan Sikap Penyeimbang

pemerintahan | 05 Agustus 2025 06:17

Fraksi PDIP DPRD Jatim Siap Kawal Pemerintah dengan Sikap Penyeimbang
Sri Untari Bisowarno, Penasehat Fraksi PDIP DPRD Jatim dan Sekretaris DPD PDIP Jatim, di Gedung DPRD Jatim. (dok jatimpos)

SURABAYA, PustakaJC.co – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur menegaskan sikap politiknya: tidak berada dalam koalisi, tidak pula oposisi, melainkan sebagai kekuatan penyeimbang yang kritis dan konstruktif terhadap pemerintahan.

Sikap ini sejalan dengan arahan langsung Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, dalam penutupan Kongres VI PDIP di Bali pada Sabtu, 2 Agustus 2025 lalu. Dilansir dari jatimpos.co, Selasa, (5/8/2025).

“Posisi PDI Perjuangan adalah sebagai penyeimbang. Tidak di dalam pemerintahan, tapi bukan juga oposisi. Jika program-program pemerintah itu bagus, kita akan dukung. Kalau kurang tepat, kita beri masukan,” ujar Sri Untari Bisowarno, Penasihat Fraksi PDIP DPRD Jatim sekaligus Sekretaris DPD PDIP Jatim, Senin, (4/8/2025).

Menurutnya, pilihan menjadi penyeimbang adalah langkah strategis dalam sistem presidensial yang berlaku di Indonesia, yang tidak mengenal konsep oposisi maupun koalisi secara formal seperti sistem parlementer.

“Presiden kita adalah kepala negara sekaligus kepala pemerintahan. Jadi tidak ada istilah oposisi. Kami ini di luar pemerintahan tapi tetap bertanggung jawab secara moral untuk memastikan rakyat mendapatkan kebijakan yang adil,” jelas Untari.

Ia menegaskan, sikap ini akan diterapkan dalam fungsi pengawasan dan legislasi DPRD Jawa Timur. Program-program yang berpihak kepada rakyat, seperti bantuan pendidikan untuk kelompok masyarakat kurang mampu, akan terus didukung.

“Kalau programnya Ibu Gubernur memberi beasiswa untuk anak-anak dari keluarga miskin, khususnya desil 1 dan 2, tentu kita dukung penuh. Apalagi untuk sekolah swasta yang banyak membantu akses pendidikan,” tambah legislator dari Dapil Malang Raya ini.

Sekretaris Fraksi PDIP DPRD Jatim, Yordan M. Batara-Goa, juga menyampaikan pesan yang senada.

“Kami tidak oposisi, kami tidak koalisi. Kami penyeimbang. Tapi sikap kami jelas: mendukung pemerintahan Presiden Prabowo,” tegas Yordan.

Lebih jauh, Yordan memastikan Fraksi PDIP di Jatim siap turun langsung ke masyarakat guna memastikan bahwa seluruh program pemerintah benar-benar tepat sasaran dan berdampak nyata.

“Kami akan pastikan program-program itu berjalan efektif dan dirasakan manfaatnya oleh rakyat. Itu tugas kami sebagai fraksi penyeimbang,” pungkasnya. (ivan)