“Kami sudah menyiapkan skema replikasi SIKAP di beberapa kabupaten lain. Tahun depan kami dorong agar setiap kabupaten memiliki minimal satu sekolah model ketahanan pangan. Dengan begitu, Jawa Timur bisa menjadi provinsi pelopor ketahanan pangan berbasis edukasi,” tegas Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Timur itu.
Program SIKAP juga mendapat apresiasi dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, yang menyebutnya sebagai contoh nyata ketahanan pangan berbasis sekolah sekaligus wujud kecintaan terhadap lingkungan. (ivan)