AAI Jatim Kukuhkan Pengurus Baru, Transformasi Digital Arsip Jadi Prioritas

pemerintahan | 30 Januari 2026 06:41

AAI Jatim Kukuhkan Pengurus Baru, Transformasi Digital Arsip Jadi Prioritas
Suasana foto bersama pengukuhan pengurus baru PW AAI Jawa Timur di Ruang Rapat Lantai 3 Disperpusip Provinsi Jawa Timur. (dok bhirawa)

SURABAYA, PustakaJC.co – Pengurus Wilayah Asosiasi Arsiparis Indonesia (AAI) Jawa Timur resmi mengukuhkan kepengurusan baru periode 2025–2028 di Ruang Rapat Lantai 3 Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur, Kamis, (29/1/2026).

 

Ketua Umum Pengurus Nasional AAI, Andi Kasman, secara langsung melantik Fery Tri Mudah Riyadi sebagai Ketua PW AAI Jawa Timur. Pengukuhan ini menjadi momentum penguatan peran strategis arsiparis dalam mendukung tata kelola pemerintahan di Jawa Timur. Dilansir dari bhirawaonline.co.id, Jumat, (30/1/2026).

 

Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur Muhamad Arif Widodo, serta Kepala Bidang Pemberdayaan dan Pengawasan Kearsipan Artanti Tri Wahyuni.

 

Dalam sambutannya, Andi Kasman menekankan pentingnya kualitas sumber daya manusia (SDM) kearsipan dalam mendukung implementasi Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA). Menurutnya, Jawa Timur memiliki rekam jejak yang kuat dalam pengembangan profesi arsiparis.

 

“Pada 2025, arsiparis Pemprov Jatim berhasil meraih Peringkat III Arsiparis Teladan Nasional yang diselenggarakan ANRI. Sebelumnya, Jatim juga mencetak Arsiparis Teladan Nasional pada 2010 dan 2019. Ini membuktikan daya saing dan standar kompetensi arsiparis Jatim sangat baik,” ujarnya.