Wajah Alun-alun Kota Batu Kini Jadi Ruang Berkumpul Warga dan Wisatawan

wisata | 25 Desember 2025 09:51

 

Transformasi besar terjadi pada 2011 ketika alun-alun dikembangkan menjadi Alun-alun Kota Wisata Batu dan diposisikan sebagai ikon pariwisata daerah. Seiring waktu, pengelolaannya pun mengalami perubahan. Sejak 2020, Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Lingkungan Hidup mengambil alih pengelolaan taman, kebersihan, serta sejumlah fasilitas umum akibat keterbatasan perawatan sebelumnya.

 

Kini, selain berfungsi sebagai ruang terbuka hijau, alun-alun juga tumbuh sebagai pusat aktivitas ekonomi rakyat, terutama melalui kawasan kuliner di sisi barat. Keberadaan pedagang kaki lima turut menghidupkan kawasan, meski masih menyisakan tantangan dalam hal penataan dan kenyamanan pengunjung.

 

Di tengah dinamika tersebut, Alun-alun Kota Batu tetap menjadi denyut kehidupan kota. Ia bukan sekadar ikon wisata, tetapi ruang publik yang terus beradaptasi mengikuti perubahan zaman, kebutuhan warga, dan arus kunjungan wisatawan yang datang silih berganti. (ivan)