Daging Ayam Matang di Freezer, Aman Dimakan Lagi?

kuliner | 29 Juni 2025 06:24

Daging Ayam Matang di Freezer, Aman Dimakan Lagi?
Dok pixabay

YOGYAKARTA, PustakaJC.co - Menyimpan daging ayam di dalam freezer, adalah pilihan yang tepat untuk memperpanjang masa simpannya. Jika ayam disimpan dengan benar, daging ayam tersebut aman untuk dicairkan, dimasak, dan dimakan, terlepas dari berapa lama daging ayam tersebut disimpan di dalam freezer. Lantas, berapa lama daging ayam bisa disimpan di dalam freezer?

 

Menurut Ahli Gizi terdaftar di Banner Health Yaffi Lvova, Food Safety and Inspection Service (FSIS, layanan keamanan dan inspeksi pangan) Departemen Pertanian AS (USDA) dalam panduannya merekomendasikan, jangka waktu menyimpan daging ayam hingga membeku di freezer tergantung pada 2 faktor. Yaitu, potongan ayam, serta apakah dagingnya masih segar atau matang.

 

Panduan itu mengacu pada pemeliharaan kualitas dan tekstur daging.